kamunaku.com: Jalan-Jalan ke Kantor Tokopedia

Jalan-Jalan ke Kantor Tokopedia

Saturday, September 26, 2015
Hari Sabtu yang lalu, 19 September 2015, aku janjian dengan teman2 blogger bogor jalan-jalan ke kantor Tokopedia. Bukan iseng jalan-jalan juga, melainkan menghadiri acara temu blogger melalui undangan Blogger Perempuan. Karena lokasinya jauh dari Bogor dan acaranya pagi, kalau aku pergi sendiri rada ragu...khawatir kesiangan. Beruntung beberapa teman dari Bogor yang diundang juga, sepakat untuk berangkat bersama. Akhirnya setelah janjian juga dengan teman lainnya, jadilah kami berangkat berlima.

Bertempat di Wisma 77 Jakarta, aku bersama teman lainnya sampai sekitar pukul 9 lewat. Kaami rupanya merupakan peserta paling akhir yang datang, karena begitu kami sampai di.meja registrasi, acara langsung dimulai. Hihuuu.... 


Foto dulu di lobi kantor Tokopedia sebelum acara dimulai

Begitu sampai lobi kantor Tokopedia, aku langsung berfoto narsis. Takjub karena interior lobi kantor Tokopedia sama dengan baju yang kukenakan saat itu. Stripes. Beda diwarna aja siy. Garis vertikal hitam putih dan putih hijau.
Yaa... mungkin hanya kebetulan saja, aku membeli jumpsuit garis-garis itu sebulan yang lalu, di marketplace ini juga secara online. Aku memang suka berbelanja online. Apalagi jika marketplace nya terpercaya.
Dengan visi Tokopedia untuk membangun Indonesia menjadi lebih baik.melalui internet,  Tokopedia hadir sebagai salah satu tempat bertransaksi online yang aman.
Belanja di Tokopedia tidak perlu khawatir, karena ada jaminan uang kembali jika barang yang dipesan tidak dikirimkan. Sedangkan dari sisi penjual, barang tidak akan dikirimkan sebelum uang dikirim ke Tokopedia.

Produk fashion di Tokopedia merupakan item yang paling banyak diminati selain eleltronik. Yang namanya fashoin memang tidak ada matinya. Apalagi fashion wanita. Karena sudah nalurinya, wanita selalu ingin tampil cantik di berbagai kesempatan. Karena itu, peminat produk fashion baik sebagai penjual dan pembeli menjadi urutan pertama di Tokopedia. Dengan demikian fashoin yang ditawarkan juga up to date. Salah satunya baju yang aku kenakan ini. Ahiik.... :)



bergaya teruuss...

Oke, segitu aja narsisnya. Jika kamu mengaku suka fashion, sudah cek tokopedia belum?  :)

Foto milik Blogger Perempuan

Acara temu blogger di kantor Tokopedia hari itu diadakan oleh Blogger Perempuan dan Tokopedia. Pada kesempatan tersebut, mba Shinta Ries dari Blogger Perempuan (BP) memperkenalkan tentang Blogger Perempuan.


foto milik Blogger Perempuan

Yah, siapa siy yang ngga  tau Blogger Perempuan...ngga tau ngga gaul deh. :)
Selain mba Shinta Ries, ada mas Andri dan mas Askar pihak Tokopedia, yang mengulas tentang hubungan antara blog dan media sosial.
Blogging dan media sosial memang saling berkaitan. Seorang blogger memerlukan media sosial untuk memeperkenalkan blog yang dimilikinya kepada orang banyak. Sehingga akan semakin banyak orang yang mengetahui dan membaca blognya. Sebenarnya banyak cara untuk memperkenalkan blog ke orang lain. Media sosial sebagai salah satunya. Dengan men-share di media sosial  merupakan cara yang paling efektif. Ada beberapa media sosial yang bisa digunakan untuk ini, yaiitu facebook, twitter, instagram, Google+, youtube, dan periscope. Ketujuh media sosial tersebut merupakan media sosial yang paling banyak/sering penggemarnya. Keuntungan lain dari rajin men-share link blog di media sosial adalah dapat menaikkan traffic blog.

Untuk membuat blog menarik pembacanya, ada beberapa hal yang bisa dilakukan. Salah satu diantaranya adalah membuat pembaca penasaran dengan teaser. Teaser adalah kalimat pembuka yang menarik saat men-share link blog. Teaser ini bisa berupa sedikit kalimat dari isi blog, ataupun kalimat menarik lainnya agar pembaca semakin tertarik membuka link tersebut.




Saran dari mas Askar, agar blogger menggunakan semua media sosial yang dimilki untuk menyebarkan blognya. Terutama di google+, satu hal yang membuat google+ tidak bisa ditandingi oleh media sosial yang lan adalah terindex oleh google search. Hampir semua media sosial yang disebutkan mas Askar aku mengenalnya. Ada satu yang belum, yaitu Periscope, yang katanya lagi hit banget di Amerika. keunggulan dari periscope ini kita bisa melakukan live report. Tetapi itu hanya bertahan 24 jam saja. Hhmmm...buat akun di periscope aah...

  • Tour Office Tokopedia
Dipenghujung acara, kami dipandu untuk melakukan tour office tokopedia. Sebagai toko online yang melayani konsumen 24 jam, tokopedia mempunyai komitmen melayani konsumen dengan baik.
Kantor ini didominasi warna hijau, yang identik dengan kesejukan dan ketenangan. Mungkin itu dimaksudkan agar para pekerja di tokopedia bisa bekerja dengan tenang dan nyaman. Apalagi interiornya didesign menyamankan dan  menyenangkan. Lihat saja gambar-gambar berikut ini...






Menyenangkan bisa menjelajah kantor Tokopedia ini. Jadi semakin yakin akan keamanan berbelanja online melalui marketplace ini. Jadi semakin sering saja niy berbelanjanya....gawat (*kekep dompet).

12 comments:

  1. Replies
    1. iya, bawaannya mau narsis terus euy....hahaha

      Delete
  2. fotonya yang pertama serasai ya baju sama backgroud :) gagal fokus

    ReplyDelete
  3. Seruuu.... semoga kantor sendiri bisa senyaman itu hehe

    ReplyDelete
  4. pertanyaan di tas "sudah cek tokopedia belum?" *belum, masih mau* =D

    ReplyDelete
  5. kantornya unyu bangeeeet yaaa..sukaa...kangen dirimu mba, pengen jjs lagi ke jakarta bareng hihihi...lagi ngejer DA 20 niih tapi masih lamaa

    ReplyDelete
  6. Kantornya bagus bangeet ... Ada foto modelnya pula! Hehe :)

    ReplyDelete
  7. Kerennya kantor tokopedia, keren banget

    ReplyDelete