Lelah seharian beberes rumah...nyapu, ngepel, masak, pokoknya
cuape deh karena asisten izin ngga masuk mulai Jumat kemarin. Udah kayak anak sekolah aja izin
izinan ngga masuk.
Butuh refreshingggg…Tapi apa ya. Malam mingguan, hujan, anak-anak
pada sibuk masing-masing. Gibe sibuk main mobil merah ferarinya. Kakanya sibuk orat oret bikin komik.
Eh, iya...Sava itu suka banget bikin komik. Udah berlembar-lembar hasil karyanya. Tapi, ngga mau dan ngga boleh dishare kemana-mana. "Awas loh, Ma...kalau kirim kemana-mana." Pernah juga aku kirim ke salah satu teman blogger yang pandai menggambar, sekedar untuk minta pendapat tentang hasil karya Sava. Temanku bilang gambar-gambar Sava bagus dan aku diminta diam-diam foto buat kukirim lagi. Pas Sava tau hal itu, dia marah, mogok ngomong seharian. Alasan Sava dia belum pede dengan karyanya. Sava merasa untuk seusianya seharusnya dia bisa membuat cerita komik yang lebih bagus dari itu. (Wuih, keren kan anak gue!)
Okeh, untuk edisi karya-karya Sava suatu saat aku cerita ya. Sampai saat ini dia masih kuajarkan untuk menyimpan coretannya ke dalam draft blognya, dan boleh dipublish sesiapnya dia aja.
Balik lagi...ke malming di rumah. Ya, karena capek seharian beberes rumah tadi, jadi bikin mager. Apalagi cuaca juga turun hujan terus. Buat menghibur diri menonton film adalah pilihan yang asyik. Pilih film-film lama...ya iya kalau film baru mah nonton di bioskop atuh. Nonton Starwars? Anak-anak ngga mau, ngga ngerti katanya. Aku juga ngga begitu ngikutin cerita episode-episode film Starwars sebelumnya. Ya udah nonton film di rumah aja. Film lama, Down Periscope.
Down Periscope ini adalah film yang menceritakan pertandingan antara Kapal Selam Jadul tenaga Solar dan Kapal Selam Modern
tenaga Nuklir. Pasukan yang di kapal selam jadul orangnya nyeleneh semua tapi kreatif, dan lucu. Sedangkan pasukan yang di kapal selam nuklir orangnya pintar, rapi, dan serius. Kapal selam jadul tugasnya adalah membom kapal di suatu pulau.
Sedangkan kapal selam nuklir tugasnya menangkap kapal selam jadul.’Down Periscope ini film komedi yang bakal bikin kita ketawa sepanjang jalan ceritanya.
Sava dan Gibe yang awalnya asyik dengan mainan masing-masing akhirnya melipir ikut menonton. Lanjuuut...
Film dimulai dengan penugasan Tom Dodge sebagai kapten kapal
selam jadul USS Stingray untuk membomb kapal perang tiruan di pelabuhan Norfolk
dan dihalangi oleh USS Orlando kapal selam nuklir. Bila lulus tugas ini, maka
Dodge pantas menjadi kapten kapal selam nuklir.
Dimulailah pengumpulan pasukan. Sampai adegan ini aja misua udah mulai ketawa sendiri saat melihat penampakan tokoh-tokoh crew kapal selam yang nyeleneh. Crew kapal selam yang seharusnya memakai seragam angkatan laut, tetapi tidak ada yang berseragam kecuali Kapten Dodge dan asistennya Pascal si mandor pemarah. Ada adegan dimana Spot si penjudi necis karena kalah judi, bergaya dengan kaca mata hitamnya tetapi tidak memakai sepatu, hanya kaos kakinya.
Anak-anak mulai ikutan tertawa ngakak. Apalagi saat melihat gaya-gaya crew kapal selam yang nyeleneh. Saat Stepanak, si crew mesin yang tidak lain adalah anak dari laksamana laut yang sombong tetapi takut saat mau dibuang ke laut Atlantik oleh Kapten Dodge. Gaya ketakutannya ini lucuuu. Ada lagi Buckman si chef gendut. Juga ada si Sonar yang pendengarannya tajam sekali sehingga bisamendengar saat Kapten Dodge berbisik kepada Pascal. Ada crew wanitanya juga yang cantik, Letnan Emily. Ada si Nitro ahli listrik yg pada setiap adegannya selalu kesetrum.
Liburan ngga bisa kemana-mana karena hujan terus, tetap asyik liburan nonton lagi film di rumah. Nonton film-film lama kayak Down Periscope ini benar-benar menghibur loh. Cerita lengkap Down Periscope, nonton sendiri aja ya....aku cuma kasih bocoran aja adegan-adegan yang bikin ngakak abis.
Anak-anak mulai ikutan tertawa ngakak. Apalagi saat melihat gaya-gaya crew kapal selam yang nyeleneh. Saat Stepanak, si crew mesin yang tidak lain adalah anak dari laksamana laut yang sombong tetapi takut saat mau dibuang ke laut Atlantik oleh Kapten Dodge. Gaya ketakutannya ini lucuuu. Ada lagi Buckman si chef gendut. Juga ada si Sonar yang pendengarannya tajam sekali sehingga bisamendengar saat Kapten Dodge berbisik kepada Pascal. Ada crew wanitanya juga yang cantik, Letnan Emily. Ada si Nitro ahli listrik yg pada setiap adegannya selalu kesetrum.
Liburan ngga bisa kemana-mana karena hujan terus, tetap asyik liburan nonton lagi film di rumah. Nonton film-film lama kayak Down Periscope ini benar-benar menghibur loh. Cerita lengkap Down Periscope, nonton sendiri aja ya....aku cuma kasih bocoran aja adegan-adegan yang bikin ngakak abis.
Beberapa scene Down Periscope yang membuat kami ngakak tertawa
terpingkal-pingkal:
- Saat renovasi USS Stingray yang sudah karatan. Banyak kejadian lucu seperti terpentalnya si mandor pemarah Pascal yang tersemprot air & si sombong Stepanak yang tercebur ke oli karena terkena tongkat pel yang dibawa Buckman.
- Saat USS Stingray naik kepermukaan dan berkamuflase dengan bendera-bendera dan lampu-lampu banyak sehingga USS Orlando menganggapnya bukan kapal selam. Ditambah lagi seluruh crew USS Stingray bernyanyi-nyanyi lucu terkesan sedang mabuk-mabukan. Jadi saat USS Orlando semakin yakin bahwa itu kapal nelayan yang sedang berpesta minum-minum.
- Saat si mandor pemarah Pascal dibuang ke kapal nelayan karena mau mengkudeta Dodge.
- Saat USS Stingray sengaja parkir di dasar laut sehingga dianggap batu. Saat semua crew USS Stingray tidak bersuara, tiba-tiba Bukcman buang gas dan bau sekali. USS Orlando mengomentari ada ledakan di bawah. (Hahahaha….). Ditambah si Sonar mulai menirukan suara ikan paus. Sonar berbolak balik dari depan ke belakang sambil menirukan suara paus. Dan USS Orlandopun menyimpulkan bahwa itu bukan USS Stingray tetapi dua pasang ikan paus yang sedang pacaran.
- Saat USS Stingray berkomunikasi dengan Pusat, pasti si ahli listrik Nitro menyambungkan kabel atas dan bawah dengan tangan dan kakinya, karena keterbatasan kabel.
Dan masih banyak lagi kelucuan-kelucuannya. Ternyata Film lama ini masih bisa membuatku ngakak berjamaah dengan suami dan anak-anak. Benar-benar menghibur banget. Ada juga yang sudah menonton film ini? Tonton lagi deh...masih bikin ngakak kok.
Penasaran…ini trailer down periscope:
hahaha.. lumayan bikin terhibur ya :D
ReplyDeleteIya drpd manyun d rmh ga bisa kemana2 krn hujan dan macet.
DeleteKayanya perlu masuk di list film yang wajib ditonton nih :D
ReplyDeleteLiburan adalah edisi nonton film2 lama ya
Deletehahaha aku juga suka film lama, kenapa kok terkesaaaan banget gituh
ReplyDelete